Dekan Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Pattimura (Unpatti), Dr. dr. Bertha Jean Que, Sp.S., M.Kes didampingi Wakil Dekan Bidang Akademik, drg. Christiana R. Titaley, MIPH.,PhD, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan, Yuniasih M.J Taihuttu, S.Si.,M.Sc, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, dr. Ony W. Angkejaya, Sp.An.,M.Kes serta Kaprodi Sarjana Kedokteran (Pre-Klinik), dr. Vebiyanti Tentua,Sp.P. M.Sc menerima Kunjungan Tim Kerja Penyiapan Dokter dan Dokter Spesialis Direktorat Penyediaan Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan pada hari Senin (23/05/2022). Kunjungan ini dalam rangka Sosialisasi Program Pendidikan Afirmasi Dokter dan Dokter Gigi. Tim Kerja yang melakukan Sosialisasi terdiri dari 2 (dua) orang, yakni : drg. Bushrah Tahirah dan dr. Liliek Sulistyowardani, MKM. Program Pendidikan Afirmasi Dokter dan Dokter Gigi merupakan Program pemberian bantuan biaya bagi putra/putri Indonesia untuk mengikuti Pendidikan kedokteran/kedokteran gigi serta melaksanakan pendayagunaan setelah menyelesaikan Pendidikan. Program ini diutamakan bagi peserta dari Daerah Terpencil Perbatasan dan Kepulauan (DTPK), Daerah Bermasalah Kesehatan (DBK) dan daerah prioritas. Proses penjaringan Program ini bekerjasama dengan Pemda, Fakultas Kedokteran dan Fakultas Kedokteran Gigi berbagai Perguruan Tinggi Negeri Terakreditasi A dan B di Indonesia. Tim Kerja dari Kementerian Kesehatan berharap akan banyak jumlah penerima bantuan melalui program ini berasal dari FK Unpatti.
No responses yet